Hariangaruda.com I Siak – Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jembatan Tengku Agung Sultanah Latifah (TASL) Siak. Dua truk yang saling berlawanan arah ringsek karena ” adu banteng “.
Kecelakaan tersebut terjadi pada Jumat (9/8/2024) petang.
Dari pantauan kamera cctv jembatan, tampak truk berwarna kuning dari arah Siak-Mempura melaju dengan kecepatan sedang, dan dari arah berlawanan terlihat truk berwarna putih. Ketika hendak melaju tampak tiba-tiba truk berwarna kuning berbelok dan menabrak truk putih dengan kencang.
Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut, pengemudi dan penumpang truk mengalami luka-luka dan dilarikan ke rumah sakit terdekat.
“Tidak ada korban jiwa, hanya kedua mobil itu bagian depannya ringsek parah,” lontar Rizki salah satu pengguna jalan yang melintas.