Home Dumai Riau Nasional Politik Gosip Kriminal Musik Teknologi Edukasi Kesehatan Olahraga Kuliner Wisata Iklan
Banten Tangerang

Penertiban Knalpot Polresrta Tangerang di Jalan Baru Lampu Merah Cikupa

pukul




Hariangaruda.com | Tangerang - Satlantas Polresrta Tangerang, di bawah kepemimpinan Aipda Yunus Guntur S.H dan didukung oleh Brigadir Rizki S.H serta Bripka Indra S.H, melaksanakan  penertiban lalu lintas dan kendaraan bermasalah seperti knalpot di area Lampu Merah Cikupa.

 Langkah tegas ini bertujuan untuk meningkatkan keamanan dan kedisiplinan berlalu lintas, menciptakan kenyamanan bagi pengguna jalan, serta mendukung keselamatan di wilayah tersebut."

Aipda Yunus Guntur Menyampaikan ke awak media Tak sekadar menindak, tetapi juga kita sampaikan edukasi tentang pentingnya tertib berlalu lintas maupun protokol kesehatan. Ini merupakan pengembangan dari Traffic Law Enforcement Theraphy (TLET) yakni mengkombinasikan antara penindakan hukum bidang lalu lintas secara tegas dibarengi dengan terapi edukasi guna menimbulkan efek jera dan tidak mengulangi perbuatannya lagi.” ujar Guntur 

Aipda Yunus Guntur menambahkan, dengan konsep TLET ini pihaknya tidak hanya menindak dengan Tilang tetapi juga memberikan wawasan dan edukasi tentang tertib berlalu lintas serta mendorong agar para pelanggar yang kebetulan didominasi oleh generasi millenial ini untuk menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas.

“Keselamatan bukan saja untuk diri sendiri tetapi juga orang lain.”  pungkasnya.